Bagaimana Kami Menggunakan Cookie dan Teknologi Serupa
1. Ketika Pengguna mengunjungi situs web ini, PicWish menerapkan cookie pada komputer atau perangkat mobile Pengguna untuk memahami dengan lebih baik layanan apa saja yang bermanfaat bagi para pelanggan kami dan untuk meningkatkan situs web ini. PicWish dapat menyematkan cookie Pihak pertama yang dibuat oleh situs yang Anda kunjungi atau cookie Pihak ketiga yang dibuat oleh layanan eksternal. Meskipun demikian, PicWish hanya dapat membaca cookie yang berasal dari situs PicWish. Cookie secara khusus berisi informasi perangkat Pengguna, waktu akses, tanggal dan perilaku pengguna pada situs web kami. Cookie kami dibuat untuk:
1.1 Fungsi. Kami dapat memasang cookie autentikasi atau keamanan atau ID anonym untuk memverifikasi bahwa Anda telah masuk denga naman ke dalam layanan atau bahwa Anda tidak mengalami pencurian, penipuan, atau pelanggaran lainnya. Teknologi ini juga membantu kami untuk meningkatkan efisiensi layanan, pendaftaran untuk layanan kami dan meningkatkan kecepatan respon.
1.2 Cookie Analitik. Kami memasang cookie Analitik untuk membantu meningkatkan situs web kami dengan cara mengumpulkan dan melaporkan informasi terkait bagaimana Anda menggunakannya termasuk jumlah kunjungan pada situs web kami. Seorang pengguna dapat menghapus cookie berkelanjutan yang sudah dipasang sebelumnya secara manual atau mengkonfigurasi pengaturan browser untuk menghapus cookie dalam jangka waktu yang telah diatur. Namun, Anda mungkin tidak akan dapat menikmati berbagai layanan berdasarkan cookie dan teknologi serupa akibat penghapusan tersebut.
2. Penandaan halaman dan piksel. Selain Cookie, PicWish juga menggunakan penanda halaman atau piksel untuk mempelajari apakah Anda telah berinteraksi dengan URL web atau isi email tertentu. Hal ini membantu kami untuk meningkatkan layanan online kami dan mempersonalisasikan pengalaman Anda.
3. Jangan Lacak. Sebagian besar browser web dilengkapi dengan fungsi “Jangan Lacak”. Hal ini membantu kami untuk mengirimkan permintaan ke situs web untuk tidak mengumpulkan atau melacak data jelajah Anda. Saat ini, sebagian besar organisasi standar Internet tidak mengatur kebijakan apapun yang relevan mengenai permintaan ini. Jika Anda mengaktifkan “Jangan Lacak” pada browser Anda, maka situs web PicWish menghargai pilihan Anda sepenuhnya.
4. Analitik Aplikasi Mobile: Pada klien mobile, Aplikasi PicWish menggunakan analitik mobile bernama AppsFlyer untuk mendapatkan data dari pengunjung aplikasi untuk mengidentifikasi para pengguna yang unik, melacak perjalanan mereka, merekam perilaku mereka, mengidentifikasi crash dan melaporkan kinerja aplikasi. PicWish tidak mengaitkan informasi yang disimpan di dalam software analitik dengan informasi pribadi apapun yang Anda masukkan pada klien mobile Software Berlisensi.